Jelajah Batam Hits

Jelajah Batam Hits Informasi Tentang Batam dan Sekitarnya

Tahukah kalian hanya ada 7 kota/kab di Indonesia yang memiliki Skyscraper atau gedung dengan ketinggian diatas 150 meter...
03/07/2023

Tahukah kalian hanya ada 7 kota/kab di Indonesia yang memiliki Skyscraper atau gedung dengan ketinggian diatas 150 meter, yaitu Kota Jakarta, Kota Surabaya, Kota Bekasi, Kab. Tangerang, Kota Batam, Kota Medan, dan Kota Bandar Lampung.

3 dari 7 kota/kab tersebut ada di regional Sumatera. Berikut adalah gedung tertinggi atau skyscraper yang ada di regional Sumatera:

1. Menara Sinar Laut di Bandar Lampung dengan tinggi 205 meter
2. Meisterstadt Tower A5 di Batam dengan tinggi 175 meter
3. Meisterstadt Tower A1-3 di Batam dengan tinggi 170 meter
4. The Manhattan di Medan dengan tinggi 151 meter

Batam menjadi kota pemilik skyscraper terbanyak di luar pulau Jawa dan Bandar Lampung menjadi pemilik skyscraper tertinggi.

Kota mana lagi yang menurut kalian punya potensi membangun skyscraper selanjutnya ??

Berikut adalah beberapa fakta dari Kota Batam:1. One Batam Mall merupakan mall terbesar di kota Batam. Mall ini memiliki...
03/07/2023

Berikut adalah beberapa fakta dari Kota Batam:

1. One Batam Mall merupakan mall terbesar di kota Batam. Mall ini memiliki luas 180.000m2 yang terdiri dari 8 lantai.

2. Masjid terbesar di kota Batam adalah Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah. Total luas bangunan Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah mencapai 57.114 meter persegi.

Sedangkan luas tanah Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah mencapai 41.422 meter persegi alias lebih dari 4 hektare.

Dengan luas bangunan dan lahan yang begitu besar, Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah mampu menampung hingga 25.000 orang jemaah.

3. Batam punya waduk yang gede banget yaitu waduk Duriangkang. Waduk Duriangkang merupakan waduk terbesar yang dimiliki Kota Batam, dengan luas muka air normal 2.340 hektare dan luas daerah tangkapan air 79 kilometer persegi.

4. Bangunan tertinggi di kota Batam adalah tower A5 Meisterstadt Batam dengan tinggi 175 meter dan memiliki 44 lantai.

Fakta unik apalagi nih yang dimiliki oleh kota Batam??

02/07/2023

Berbagi Informasi Tentang Batam dan Sekitarnya

Address

Batam

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Jelajah Batam Hits posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Videos

Share


Other Tourist Information Centers in Batam

Show All

You may also like