03/01/2023
Jauh dekat itu hanya soal rasa. Jika Panjenengan menganggap jarak ke Makkah, jarak ke Baitullah, itu jauh. Maka Panjenengan terbelenggu dengan rasa dan bayangan angka ratusan ribu kilometer.
Padahal, ribuan tahun silam, Kanjeng Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam bersama para sahabatnya dari Makkah menuju Madinah menempuh ratusan kilometer dengan melewati berbagai macam rintangan. Mungkin "rasa"-nya melebihi jarak Indonesia ke Arab Saudi. Tetapi karena taat perintah Allah subchanahu wa ta'aala, Baginda Rasul dan para pengikutnya menempuh jarak itu dengan semangat menggelora untuk hijrah. Tak ada rasa jauh.
Para leluhur kita dulu, meneladani Rasulullah untuk menunaikan ibadah haji dan umrah dengan naik kapal laut. Berbulan-bulan waktu dihabiskan. Tetapi rasa jauh itu tak dirasakan jadi penghalang.
Sekarang, jarak Indonesia ke Arab Saudi dipangkas waktunya tidak harus ditempuh sekian purnama. Cukup 10 sampai 11 jam saja, dari tempat tinggal Panjenengan sudah sampai di Makkah. Allah Yang Maha Kuasa mengadakan pesawat terbang untuk meringkas waktu itu.
Dan.. Jarak Madinah ke Makkah yang biasa ditempuh 5-6 jam dengan naik bus, sekarang bisa diperpendek "hanya" 2,5 jam dengan Haramain High Speed Railway..
Alhamdulillah alladzii bi ni'matihi tatimmus sholihaat..
____________
🕋 ELBURDAH BARIKLANA TOUR
✅ PT. Bariklana Burdah Nusantara
🟣 Izin Resmi Umrah
🧾 No. 02201034223730002
🏣 Jl. Achmad Yani 33, Kp. Baru, Sukorejo
🏙 Bojonegoro, Jawa Timur 62115
🌐 www.elburdah.com
📩 [email protected]
☎️ +62-353-525-9415
📱 wa.me/6281370009466
📱 wa.me/6285136118928