15/04/2016
Jakarta - Google membuat penasaran dengan doodle-nya hari ini. Di halaman Google Indonesia, tampil sketsa seseorang dengan latar kabel-kabel. Dialah sang 'Petani Silikon' Indonesia.
Ketika diklik, Kamis (15/4/2016), doodle ini akan mengantarkan banyak referensi mengenai sosok tersebut yang rupanya bernama Samaun Samadikun.
Nama pria bergelar Profesor ini harum di kalangan ilmuwan dan dunia teknologi Tanah Air. Kelahiran Magetan, Jawa Timur, 15 April 1931 tersebut dijuluki sebagai Bapak Mikroelektronika Indonesia.
Adapun penyebutannya sebagai Petani Silikon diambil dari puisi yang pernah dirangkainya bersama teman-temannya dengan judul 'Petani Silikon'.
Samaun dikenal melalui berbagai hasil risetnya di bidang elektronika, seperti tunnel diodes, pembuatan integrated circuit dan instrumentasi nuklir.
Pernah menjabat Kepala Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) pada periode 1989-1995, lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) ini pernah mengungkapkan mimpinya menjadikan Bandung sebagai 'Silicon Valley' Indonesia dengan menggagas program Bandung High Technology Valley (BHTV).
Dari sekian banyak sumbangsihnya pada dunia sains dan teknologi Indonesia, Samaun dikenang berkat riset mikroelektronika yang berwujud pemahaman karakteristik silikon. Dia juga ikut memajukan dunia pendidikan teknologi dengan terjun langsung sebagai pengajar sarjana teknik di bidang elektronika.
Samaun wafat pada 15 November 2006 di usia 75 tahun karena penyakit kanker otak yang dideritanya. Sebagai penghargaan atas jasa-jasanya, suami dari Roesdiningsih ini dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata. (rns/ash)
sumber : detik.com