Bli Made Journey

Bli Made Journey All Bout Bali? Follow me...
(19)

02/05/2022

Situasi Kampung Islam Kepaon di Perayaan Idul Fitri 1444 H 2022.

Meski terkenal sebagai tempat yang mayoritas penduduknya beragama Hindu, tetapi Bali ternyata memiliki kampung Islam.

Kampung Islam tersebut adalah Kampung Islam Kepaon. Kampung yang berlokasi di desa adat Kepaon desa Pemogan kecamatan Denpasar Selatan propinsi Bali.

Kehidupan penduduk yang beragama Islam tampak damai di tengah masyarakat Bali yang mayoritas beragama Hindu.

Buat saudaraku umat Muslim dimanapun berada, Happy Eid Mubarak. Mohon maaf lahir dan batin 🙏
02/05/2022

Buat saudaraku umat Muslim dimanapun berada, Happy Eid Mubarak. Mohon maaf lahir dan batin 🙏

10/04/2022

Tradisi Mepeed di Bali, merupakan tradisi unik yang ada di beberapa desa di Bali. Tradisi mepeed di desa Sukawati, Gianyar, Bali adalah salah satu tradisi yang selalu dilaksanakan setiap Pujawali (peringatan hari lahirnya sebuah tempat suci) di Pura Kahyangan Tiga dan dianggap sebagai peneduh jagat (penyelamat alam semesta secara niskala).

Tradisi mepeed terus dilakukan secara turun temurun dan pantang untuk ditiadakan karena bersifat sakral. Nilai sakral tradisi ini terletak pada tujuan mepeed yakni mendak (mencari ) tirta atau toya ning (air suci) yang berada di Pura Taman Beji. Selanjutnya air suci tersebut akan dipergunakan selama acara Pujawali berlangsung.

Sore tadi, perjalanan saya dari kampung Singaraja menuju tempat mencari nafkah di Denpasar, secara tidak sengaja bertemu dengan ibu ibu berseragam kebaya putih dan kamen kuning sambil menyunggi Pajegan.

Lokasi upacara ini adalah di Pura Desa, Pura Puseh dan Pura Gunung Agung Desa Baha, Kecataman Mengwi, Kabupaten Badung. Berdasarkan informasi dari warga setempat, upacara ini dilaksanakan setiap 6 bulan (kalender bali) sekali.

14/07/2021

The Blooms Garden Bedugul Bali, Taman Bunga Terbesar dan Paling Hits di Bali

10/06/2021

Warung Mak Beng Sanur Bali merupakan salah satu kuliner yang sangat populer. Berlokasi di Pantai Sanur, dan sudah berdiri sejak 1941. Sop Ikan Bumbu Bali dan Ikan Goreng dengan sambalnya yang khas. Jangan lupa mencoba ya...

01/06/2021

Update Terkini! Situasi Pura Uluwatu dan Tari Kecak Saat Ini

17/05/2021

Review Hotel The Anvaya Beach Resort, Hotel Mewah View Pantai di Kuta.

16/05/2021

Hello Teman Teman! Ada salah satu makanan khas banyuwangi yang lagi ngehits banget di Bali, yaitu Nasi Tempong Indra. Wajib banget deh makan disini jika liburan ke Bali

16/05/2021
16/05/2021
16/05/2021
16/05/2021

Tlaga Singha River Country Club Bali merupakan tempat wisata baru yang belokasi di Desa Singapadu Gianyar. Dekat banget dengan Bali Zoo, kamu bisa menikmati suasana alam yang asri dengan perpaduan infinity pool modern.

02/08/2020

Liburan di masa pandemi? Why Not 🔥🔥🔥

Dengan penerapan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, rajin cuci tangan, dan tetap jaga jarak, niscaya kita akan aman dari virus Corona. Yuk liburan kemBALI. Bali merindukan kedatangan anda 😍😍😍

14/07/2020

Booking Now, Visit Later 🚀
Yuk liburan seru bersama keluarga ke Bali Safari and Marine Park dengan harga Promo.

Pemesanan hingga 31 July 2020, Visit hingga 31 Desember 2021

Book Now : https://wa.me/6282144665050

04/07/2020

Bali juga punya Gili yang indah banget, namanya Gili Putih.

Gili Putih Sumberkima merupakan daratan yang sudah sejak dulu ada. Seiring perjalanan waktu, daratan berpasir tersebut lama-lama menjadi lebih luas, bahkan hingga berhektar-hektar. Lucu ya, gili yang semula hanya tumpukan pasir putih, diubah secara alami oleh alam menjadi sebuah daratan. Kawasan ini juga kerap dijadikan tempat memancing oleh nelayan setempat. Bahkan sempat juga ditanami mangrove, tetapi tidak berhasil karena tanahnya berpasir.

Gili Putih Sumberkima secara administratif berada di Desa Sumberkima Gerokgak, Buleleng, Bali. Untuk menikmati pesona daratan berpasir putih ini, Teman Traveler bisa menggunakan perahu yang dapat disewa. Keberangkatan bertolak dari Pelabuhan Bangsal, di desa setempat. Selama perjalanan yang memakan waktu sekitar 10 – 15 menit, hamparan air laut yang jernih akan jadi pemandangan. Untuk sewa perahu, tarifnya mulai dari Rp 350 – 400 ribu, dengan kapasitas kurang lebih 5 orang.

Bali, tidak selesai-selesai membuat kagum banyak orang. Bentang alam Pulau Dewata, layaknya anugerah. Pun dengan Gili Putih Sumberkima di Buleleng Bali ini. Objek wisata ini bisa jadi pilihan! Bagaimana, siap jelajah Buleleng?

17/11/2019

Sebutkan satu kata untuk menggambarkan photo ini.

02/12/2018
Paket Wisata Solo Bali Dengan Pesawat Promo Tour Murah

Promo Paket Wisata ke Bali dari Solo. Yuk yang dari Kota Solo dan sekitarnya,merapat!

Harga Murah Paket Wisata Solo Bali Dengan Pesawat, pelayanan yang cepat dan ramah bersama travel agent terbaik di Bali, Bali Aga Tour.

11/11/2018
Paket Wisata Banyuwangi Bali Promo Tour Overland

Promo Paket Wisata ke Bali, Start dari Banyuwangi. Yuk intip paketnya!

Dapatkan pengalaman yang tak terlupakan di Pulau dewata bersama Travel Agent terbaik di Bali dalam Paket Wisata Banyuwangi Bali

22/10/2018
Paket Tour Bali Tanpa Hotel Dengan Harga Promo

Paket Tour Bali Tanpa Hotel, Yuk Pesan Sekarang!

Paket Tour Bali Tanpa Hotel menjadi opsi lain dari paket liburan ke bali, bebas menentukan pilihan hotel sendiri dengan harga promo

12/10/2018

Nusa Penida, pulau dengan beragam keindahannya sedang naik daun. Liburan ke Bali jangan lupa kesini ya...

11/10/2018

Bali Utara memiliki pesona alam yang asri dan indah. Salah satunya adalah Air Terjun Sekumpul.

29/08/2018
Paket Wisata Bali Plus Tiket Pesawat 4 Hari 3 Malam

Pesan Paket Wisata ke Bali Plus Tiket Pesawat, Lebih Hemat dan Efisien!

Dapatkan Promo Paket Wisata Bali Plus Tiket Pesawat 4 Hari 3 Malam dari Jakarta, Bandung, Surabaya, Jogja, Makassar, Bandung, dan kota lainnya di Indonesia

26/08/2018

Tampak Siring, nama sebuah kecamatan di kabupaten Gianyar, luas dari wilayah kecamatan Tampak Siring, sebesar 42,63 kilometer persegi. Jika anda berangkat dari airport Ngurah Rai Denpasar, maka anda perlu waktu satu jam lima belas menit, untuk ke tempat wisata di Ubud ini dengan mobil. Tampak Siring lebih dikenal dikalangan wisatawan sebagai sebuah pura yang bernama Tirta Empul.

Tirta Empul adalah nama sebuah pura yang terletak di kecamatan Tampak Siring. Pura Tirta Empul banyak dikunjungi para wisatawan, baik dari mancanegara maupun wisatawan domestik. Objek wisata Tirta Empul, merupakan salah satu, tempat liburan di Bali yang wajib dikunjungi. Di pura Tirta Empul, terdapat mata air dan juga digunakan oleh masyarakat pemeluk agama Hindu, untuk permandian dan memohon tirta suci.

Address

Jalan Pulau Moyo 20 E
Denpasar
80222

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Bli Made Journey posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Bli Made Journey:

Videos

Share

Nearby travel agencies


Other Denpasar travel agencies

Show All