Citra Pesona Wisata ( CIPTA ) Awards, adalah sebuah program yang diselenggarakan Oleh Kementrian Pariwisata yang didedikasikan sebagai bentuk apresiasi kepada para inisiatif pelaku baik itu individu, kelompok, ataupun organisasi yang telah berkontribusi dalam melakukan kegiatan pengembangan wisata berdasarakan kondisi geografis, seni ataupun budaya di daerahnya masing-masing. Sehingga Objek atau t
ujuan wisata tersebut menjadi potensial dan memiliki manfaat dan nilai tambah di bidang ekonomi ataupun sosial bagi kehidupan masyarakat sekitar. Apresiasi ini dikelompokan menjadi 4 Kategori yang berbeda, yaitu :
Wisata Bahari
• Wisata Budaya
• Wisata Buatan
• Wisata Alam
Seluruh kandidat akan diseleksi, untuk menentukan siapa yang dapat menyandang gelar sebagai Duta Cipta Awards 2015. Yang akan dinobatkan pada Penganugerahan Penghargaan Citra Pesona Wisata Awards 2015 nanti, tepatnya pada tanggal 02 Desember 2015 Mendatang di Balairung Susilo Sudarman Kementrian Pariwisata. Secara teknis akan dipilih 200 Wilayah Kompeten dan potensial untuk mengusulkan calon kandidat baik itu Individu, Kelompok ataupun badan hukum yang melalukan inisiatif pengembangan Objek Wisata. Dan di seleksi kembali oleh tim juri, dengan melakukan kunjungan ke Objek atau Tujuan Wisata untuk menentukan 4 Kandidat terbaik dan menjadi pemenang sesuai dengan 4 kategori yang telah disebutkan sebelumnya
4 Pemenang Kandidat terpilih akan dipublikasikan kepada publik atau masyarakat umum melalui Media Online, untuk mendapatkan dukungan Publik melalui sistem Online Vote. Kandidat inilah yang nantinya berhak menerima Trophy dan dinobatkan sebagai Duta Cipta Awards 2015 pada penganugerahan. Yang diselenggarakan Pada Hari Selasa tanggal 08 Desember 2015, di Balairung Susilo Sudarman. Medan Merdeka Barat No,27 , DKI Jakarta.