Desa Wisata

Desa Wisata Ngunut Desa wisata petualangan sejarah

03/07/2024
29/12/2023
10/12/2023

Ngaji dekengan pusat

RUMAH SEJARAHTerletak di Desa Ngunut, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan, terdapat sebuah rumah bersejarah yang menjadi...
17/11/2023

RUMAH SEJARAH

Terletak di Desa Ngunut, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan, terdapat sebuah rumah bersejarah yang menjadi tempat pengungsian pada tahun 1948 hingga 1950. Dilatarbelakangi agresi militer Belanda yang tengah berlangsung, rumah pengungsian yang terletak di RT 5 Dukuh Bogang kini ditempati oleh Ibu Wartini selaku generasi keempat dari kakek beliau yang dahulu memiliki peran sebagai kepada Desa Ngunut. Sebuah rumah yang kini menjadi rumah bersejarah yang banyak menyimpan kisah-kisah perjuangan masyarakat Indonesia melawan Belanda.

Pada masanya, Desa Ngunut ditempati oleh orang-orang sakti. Salah satunya adalah bapak kepala desa, Mbah Setroikromo, dan Reso Dimedjo (Mbah Setu). Karena kondisi Kabupaten Magetan sangat genting akibat agresi militer Belanda, maka Kabupaten Magetan dianggap kurang aman untuk disinggahi. Alhasil, banyak pelaku ataupun pejabat pemerintahan yang mengungsi ke Rumah Pengungsian untuk mencari perlindungan dari orang-orang sakti yang berada di Desa Ngunut. Menurut Pak Haryanto, tokoh masyarakat Desa Ngunut, konon ada cerita ketika Belanda ingin memasuki area Desa Ngunut. Alih-alih melihat sebuah jalan, pihak Belanda melihat sebuah gunung yang sangat besar sehingga desa nampak seperti hutan yang tak berpenghuni. Padahal, disitu ada sebuah jalan yang menuju pemerintahan Kabupaten Magetan. Dengan kekuatan orang-orang sakti, Desa Ngunut menjadi desa yang aman hingga banyak tokoh di luar Kabupaten Magetan (seperti dari Ponorogo dan Madiun) ikut mengungsi ke Desa Ngunut.

Proses pemindahan pemerintahan Magetan ditandai ketika wakil bupati tiba di Desa Ngunut sendiri tanpa bapak bupati, tutur Mbah Wartini. Menurut cerita turun temurun, bapak bupati tertangkap oleh Belanda di suatu tempat yang diyakini sebagai kecamatan Ngariboyo. Sehingga, ketika sampai di rumah pengungsian hanya tersisa wakil bupati. Kondisi saat itu juga sangat mencekam sehingga warga harus mewaspadai gerak-gerik ataupun suara pesawat terbang musuh yang lewat. Apabila terdengar suara pesawat terbang melewati area Desa Ngunut, masyarakat dengan tangkas bersembunyi di sebuah sungai yang diselubungi tanah menyerupai goa sehingga menguntungkan masyaraka

Arisan rutin
13/11/2023

Arisan rutin

Address

Jalan Napak Tilas Ngunut Parang Magetan
Magetan
63371

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Desa Wisata posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Videos

Share

Category