06/08/2015
Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan di Lombok
Disebut juga sebagai tiga p**au eksotis di Lombok yang menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan mancanegara. Gili Trawangan terletak di bagian barat Lombok ini memiliki air laut yang bening dan jernih, pasir putih yang bersih, terumbu karang, serta aneka ikan hias yang menawan.
Baca juga: Wisata Gili Trawangan, Pesona Bahari Lombok yang Menawan
Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan di Lombok
Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan di Lombok
Banyak sekali wisatawan yang datang ke gili ini untuk menikmati keindahan pantai dengan berenang, snorkeling, dan berjemur. Tersedia banyak fasilitas publik yang lengkap di tempat wisata Lombok yang satu ini, di antaranya hotel dan penginapan, restoran, cafe, diskotik, dan tempat ibadah. Dari daratan Lombok, perjalanan menuju 3 gili ini akan memakan waktu sekitar 30 menit.
Gili Trawangan adalah p**au yang terjauh di antara ketiga gili. Banyak anak-anak muda yang datang ke Gili Trawangan karena sering digelar pesta pantai dengan alunan musik sepanjang malam.
Sementara itu, Gili Meno adalah tempat relaks yang tepat untuk Anda yang ingin mencari ketenangan dan menikmati suasana pantai yang relatif sunyi. Posisi Gili Meno ini terletak di tengah-tengah diantara ketiga gili. Sementara Gili Air adalah p**au yang paling dekat dengan Lombok. Banyak wisatawan datang ke Gili Air bersama dengan keluarga mereka. Gili Air memiliki jumlah penduduk lokal yang lebih banyak ketimbang gili lainnya.