
26/03/2024
Leebong Private Island and Resort
26032024
Dikesejukan pagi, setelah mentari meninggalkan tempat peristirahatan nya.
Hiruk pikuk suara murai saling bersahutan menambah semangat menyambut hari yang lebih baik.
Pulau Kelebong namanya, dan dikenal dengan sebutan Leebong.
Sebuah tempat orang-orang bersantai sembari menghilangkan penat, baik bersama keluarga, maupun bersama teman.
Berlokasi di perairan barat Pulau Belitung yang menyajikan kealamian landscape dan pesona matahari terbit serta terbenam.
Selain terdapat resort, juga dilengkapi Amenitas dan aktivitas yang mendukung kenyamanan pengunjung saat berada di pulau ini.
Leebong adalah satu-satunya pulau yang dikelolah dengan baik dan merupakan tujuan wisata terbaik di Belitung.
50 menit dari jakarta, dan 10 menit dari pelabuhan tanjung Ru Pegantungan-Belitung.